Wujudkan Masyarakat Desa Informasi

Tiga Pejabat Bersaing Rebut Kursi Sekda Klaten

Tiga Pejabat Bersaing Rebut Kursi Sekda Klaten
KLATEN – Perebutan kursi calon sekretaris daerah (Sekda) Klaten ternyata kurang diminati para pejabat eselon 2B di Klaten. Dari 12 pejabat yang memenuhi persyaratan administrasi, ternyata hanya 3 pejabat yang memasukkan berkas pendaftaran ke panitia seleksi (pansel) pengisian jabatan sekda.

Mereka adalah Asisten I Bidang Tata Pemerintahan, Purwanto Anggono Cipto, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Edy Hartanta dan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Jaka Sawaldi. Sembilan pejabat eselon 2B yang memenuhi syarat tak ambil bagian.

Pendaftaran secara manual ke panitia seleksi ditutup Selasa kemarin pukul 16.00, sedangkan pendaftaran secara online ditutup pukul 24.00. Sejak awal memang banyak pejabat yang tak berminat menduduki jabatan yang sudah kosong sekitar 3 tahun itu. Saat ini, posisi Sekda diampu Asisten III Sekda Klaten Sartiyasto.

“Hingga penutupan pendaftaran Selasa (5/5), hanya ada tiga pejabat yang memasukkan lamaran. Rabu dan Kamis (6-7/5) ini, pansel akan melakukan verifikasi persyaratan administrasi. Rencananya, hasilnya akan diumumkan pada 8 Mei mendatang,” kata staf Sekretariat Pansel, Slamet, Rabu (6/5).

Slamet yang juga Kasi Mutasi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Klaten itu menambahkan, setelah hasil berifikasi diumumkan, maka para peserta yang lolos berifikasi akan mengikuti uji gagasan di hadapan tim Pansel. Selanjutnya, akan dilakukan uji kompetensi bidang dan kompetensi manajerial, pekan depan.

“Semua prosesi akan dijalankan sesuai jadwal, diharapkan pansel sudah bisa menyelesaikan proses seleksi dan menyetorkan nama peserta yang lolos seleksi kepada Bupati pada 29 Mei mendatang, calon terpilih akan ditetapkan oleh Bupati setelah konsultasi dengan Gubernur,” ujar Slamet.
sumber: suara merdeka
Comments
0 Comments

0 comments :


Follow Us

Recommend on Google

Berita Teratas