Wujudkan Masyarakat Desa Informasi

Lomba Gethek dan SERA akan meriahkan "Jimbungan"

jurangjero.desa.id - KLATEN, Pekan syawalan yang sudah menjadi agenda tahunan warga Jimbung, "Rowo Jombor" Kalikotes tahun ini akan meriah, pasalnya pada acara puncaknya nanti akan diadakan Lomba Gethek dan akan dimeriahkan oleh Orkes Melayu SERA.

Pekan syawalan yang akan dimulai pada H+3 lebaran tersebut dipusatkan di sekitar Kompleks Monumen Juang ’45 Desa Jimbung. Dan seperti biasa pasti akan ramai dengan pedagang mainan dan arena festival pasar malam seperti kemidi putar atau "ombak banyu", "tong setan" dll.

Sebaran Kupat Kamis 23 Juli 2015
“Puncak syawalan ditandai dengan rebutan ketupat akan digelar pada Kamis (23/7/2015),” jelas Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Klaten, Joko Wiyono, Senin (13/7/2015) seperti dikutip dari laman solopos.com

Selain "Jimbungan", objek wisata alternatif pengisi libur lebaran di Klaten antara lain Umbul Ponggok dengan diving air tawarnya, Obyek Mata Air Cokro serta wisata kuliner ikan air tawar Janti bisa menjadi pilihan tujuan wisata anda di Klaten. (gie/jr)
Comments
0 Comments

0 comments :


Follow Us

Recommend on Google

Berita Teratas